Seminar Nasional Aplikasi Iptek (SINAPTEK)
Vol 4 (2021): PROSIDING SINAPTEK

PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN PEMBUATAN BAKSO MERCON BAGI BU- IBU PKK DI DESA BLIMBINGSARI

Ni Made Erpia Ordani Astuti (Unknown)
I Putu Pranatha Sentosa (Unknown)
I Made Darmayasa (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Feb 2022

Abstract

ABSTRAKPerkumpulam ibu-ibu PKK Desa Blimbingsari, Enjungan Kelod Kauh, yang beralamat di DesaBlimbingsari, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Propinsi Bali dimana masyarakatnya memilikilatar belakang pendidikan, pekerjaan dan perekonomian yang berbeda-beda. Adanya wabah virusCorona membuat dunia pariwisata terpuruk termasuk pariwisata di Bali. Banyak masyarakat yangbekerja di bidang pariwisata kehilangan pekerjaan, termasuk masyarakat yang berasal dari desaBlimbigsari, banyak yang kehilangan pekerjaan dan terpaksa kembali ke desa dengan mengambilpekerjaan serabutan (menjadi petani, buruh bangunan), sedangkan kaum wanita atau ibu-ibumayoritas sebagai Ibu Rumah tangga, yang setiap hari menyelesaikan pekerjaan rumah tangga. Iburumah tangga diharapkan mampu memberikan kontribusi penghasilan untuk menambah penghasilankeluarga, salah satu cara dengan meningkatkan ketrampilan dalam bidang produksi makanan ringanyang bisa dijual ke masyarakat. Untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi dalam prosespembuatan makanan ringan bagi ibu-ibu PKK Desa Blimbingsari, Enjungan Kelod Kauh, dilakukansuatu upaya optimalisasi potensi dan pengembangan keterampilan dengan memberikanpendampingan dan pelatihan dalam pembuatan makanan ringan. Peningkatan keterampilan dankompetensi dilakukan dengan metode ceramah dalam menyampaikan materi tentang jenis-jenisbahan makanan, peralatan, dan metode memasak, juga dengan metode demonstrasi, pelatihan danpendampingan dalam pembuatan makanan ringan (bakso mercon). Luaran dari kegiatan ini meliputi:ibu-ibu PKK desa Blimbingsari, Enjungan Kelod Kauh memiliki pengetahuan tentang jenis-jenis bahanmakanan, penerapan metode memasak serta penggunaan peralatan dalam pembuatan makananringan (bakso mercon). Serta memiliki ketrampilan dalam memproduksi bakso mercon.Kata Kunci: Pembuatan, Makanan Ringan, pendampingan, pelatihan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

SINAPTEK

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education Health Professions Social Sciences

Description

Prosiding SINAPTEK adalah forum ilmiah bagi dosen untuk memublikasikan hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam mengimplementasikan pengetahuan, inovasi, dan aplikasi teknologi tetap guna yang berdampak nyata. Wadah berbagi pengetahuan, best practices, serta inspirasi bagi para akademia, ...