Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh promosi, citra perusahaan dan kualitas pelayanan terhadap peningkatan jumlah anggota pada Koperasi Jasa Lumbung Wibuh Arta Desa Banyuning-Singaraja. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda dan uji-t. Hasil penelitian menunjukkan promosi berpengaruh terhadap peningkatan jumlah anggota pada Koperasi Jasa Lumbung Wibuh Arta Banyuning- Desa Singaraja. Hasil pengujian hipotesis dengan uji T-Test menunjukkan bahwa promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan jumlah anggota. Citra perusahaan berpengaruh terhadap peningkatan jumlah anggota pada Koperasi Jasa Lumbung Wibuh Arta Desa Banyuning-Singaraja. Hasil pengujian hipotesis dengan Uji-T menunjukkan bahwa citra perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan jumlah anggota. Kualitas pelayanan berpengaruh terhadap peningkatan jumlah anggota pada Koperasi Jasa Lumbung Wibuh Arta Desa Banyuning-Singaraja. Hasil pengujian hipotesis dengan Uji T menunjukkan bahwa kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan jumlah anggota.
Copyrights © 2023