Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 5 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Pengaruh Penggunaan Media Pasir Kinetik terhadap Perkembangan Motorik Halus Anak di Tk Bustanul Athfal Aisyiyah Al Badar Cabang Salaka

Ika Nurfahira (Universitas Muhammadiyah Makassar)
Andi Paida (Universitas Muhammadiyah Makassar)
M. Yusran Rahmat (Universitas Muhammadiyah Makassar)



Article Info

Publish Date
15 Mar 2023

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahuai pengaruh media pasir kinetik terhadap kemampuan fisik motorik halus anak di tk bustanul athfal aisyiyah albadar. Masalah yang merujuk pada penelitian ini terkait Bagaimana Pengaruh Penggunaan Media Pasir Kinetik Terhadap Anak Didik di Tk Bustanul Athfal Aisyiyah Albadar. Jenis penelitian ini adalah pre-eksperimen design (nondesigns) dimana jenis penelitian ini menggunakan desain One Group Pretess-Posstest. Populasi penelitian ini adalah seluruh peserta didik Taman Kanak-Kanak Bustanul Athfal Aisyiyah AlBadar Cabang Salaka yang berjumlah 62 anak. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik observasi, tekni tes, dan teknik dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yakni analisis data statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan yaitu bahwa setelah pemberian treatmeant, perkembangan motorik halus menunjukkan hasil yang meningkat daripada sebelum adanya pemberian perlakuan dengan menggunakan media pasir kinetik. Skor rata-rata pretest berjumlah 4,6 dan posttest 9,06. Peningkatan persentase yang terjadi pada tingkat kemampuan mulai berkembang, berkembang sesuai harapan dan berkembang sangat baik membuktikan adanya pengaruh nyata dalam mengembangkan kemampuan motorik halus anak. Dengan uji Wilcoxon diperoleh nilai significancy 0,001 (p < 0,05), sehingga dapat disimpulkan ada pengaruh media pasir kinetik terhadap perkembangan motori halus anak di Tk Bustanul Athfal Aisyiyah Al Badar Cabang Salaka.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...