JPTI (Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Taman Indonesia)
Vol 1 No 2 (2022): JPTI (JURNAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI TAMAN INDONESIA)

UPAYA MENINGKATKAN KREATIVITAS MELALUI KEGIATAN BERMAIN DARI BAHAN ALAM DI PAUD TAMAN SEMINARI SANTA CICILIA

Gabriela Olivia Dian Chintia (Fakulas Ilmu Pendidikan, Universitas Panca Sakti)
Chandra Apriyansyah (Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini, Universitas Panca Sakti Bekasi)



Article Info

Publish Date
25 Sep 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan dilatar belakangi rendahnya tingkat kreativitas melalui kegiatan bermain dari bahan alam di Paud Taman Seminari Santa Cicilia Kabupaten Karawang. Selain itu juga karena efek pandemic Covid-19 yang menghambat dunia pendidikan, membuat anak menjadi belajar secara daring dan berdampak pada ketergantungan anak pada gadget. Diharapkan melalui penelitian ini menjadikan anak belajar untuk mengetahui betapa banyaknya sarana permainan untuk mereka yang berbahan alam di sekeliling mereka atau bahkan dirumah mereka sehingga mereka dapat mengembangkan kreativitas. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus yang masing-masing terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian adalah anak kelompok B di Paud Taman Seminari Santa Cicilia Karawang dengan jumlah siswa 16 anak terdiri dari 10 anak laki-laki dan 6 anak perempuan. Hasil yang diperoleh dari analisis data meningkatkan kreativitas melalui bahan alam yang menggunakan metode demonstrasi pada siklus I 50%. Hal ini dapat terlihat bahwa penelitian tindakan kelas dengan metode demonstrasi pada siklus I belum tercapai. Pada siklus II hasil analisis data menunjukkan telah mencapai target 100%. Dari penitian ini dapat disimpulkan bahwa penggunaan metode bahan alam dapat meningkatkan kreativitas melalui bahan alam kelompok B di PAUD Taman Seminari Santa Cicilia Karawang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpti

Publisher

Subject

Education Neuroscience Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Taman Indonesia (Jurnal JPTI) adalah jurnal yang mempublikasikan hasil-hasil kajian dan penelitian terkait pendidikan anak usia dini dari perspektif multidisipliner. Jurnal ini bertujuan untuk memperluas dan menciptakan inovasi konsep, teori, paradigma, perspektif ...