Penelitian ini bertujuam untuk meningkatkan kemampuan berbahasa anak melalui gambar berser pada anak usia 5-6 tahun PAUD El-Husaeni Kota Tangerang Selatam Tahun pelajaran 2020/2021. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas atau PTK. Subjek penelitian ini adalah anak PAUD El-Husaeni berjumlah 14 anak, 6 anak perempuan dan 8 anak laki-laki. Tekhnik pengumpulan data dilakukan dengan berbagai cara diantaranya observasi, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil ini menunjukan adanya peningkatan rata-rata presentase kemampuan bahasa anak dari sebelum tindakan dilakukan atau komdisi awal 14%, siklus I peningkatan kemampuan bahasa 40%, siklus II peningkatkan kemampuan bahasa 80%,dan telah memenuhi rata-rata presentase yang diinginkan. Berdasarkan hasil penelitian bahwa melalui gambar berseri anak dapat meningkatkan kemampuan bahasa pada anak PAUD El-Husaeni Kota Tangerang Selatan tahun 2021/2022
Copyrights © 2022