Jurnal Ilmiah Psikologi (JIPSI)
Vol 4 No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Psikologi (JIPSI)

Analisis Proses Penyelenggaraan Pendidikan di TK Negeri I Bandung

Putri, Pradiptya Septyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2022

Abstract

Pendidikan anak usia dini adalah upaya pembinaan yang ditujukan kepada anak usia 4 sampai dengan usia enam atau tujuh tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. Siswa yang menjadi peserta didik tidak hanya anak-anak yang normal, tetapi di beberapa sekolah sering ditemukan adanya anak-anak berkebutuhan khusus yang menjadi peserta didik di sekolah taman kanakkanak. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran mengenai proses pelaksanaan penyelenggaraan taman kanak-kanak serta memperoleh gambaran penanganan yang dilakukan oleh sekolah TK N I terhadap siswa yang terindikasi berkebutuhan khusus untuk mewujudkan visi dan misi TK N I. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara dan observasi. Penelitian ini dilakukan di lingkungan sekolah TK N I kota Bandung. Subjek dari penelitian ini adalah sistem kelembagaan sekolah TK N I Bandung. Berdasarkan analisa kondisi lapangan maka dapat disimpulkan bahwa penyelenggaraan pendidikan di TK N I belum sepenuhnya sesuai dengan juknis penyelenggaraan taman kanak-kanak. Selain itu, pihak yayasan belum mempersiapkan guru-gurunya untuk menangani siswa yang diindikasi berkebutuhan khusus, sehingga siswa-siswa berkebutuhan khusus di TK N I belum ditangani dengan optimal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JIPSI

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

JIPSI is a scientific journal in the field of psychology published by LPPM Universitas Informatika dan Bisnis Indonesia (UNIBI). The publication of JIPSI aims to facilitate interaction, discussion and updating of ideas from psychologists and to keep abreast of research developments in the field of ...