Jurnal Farmasetis
Vol 12 No 1 (2023): Jurnal Farmasetis: Februari 2023

Formulasi dan Uji Sifat Fisik Lotion Pencerah Ekstrak Kulit Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) dengan Variasi Konsentrasi Trietanolamin sebagai Pengemulsi

Defi Agustin (Fakultas Farmasi, Universitas Pekalongan)
Nur Ermawati (Fakultas Farmasi, Universitas Pekalongan)
Siska Rusmalina (Fakultas Farmasi, Universitas Pekalongan)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Kulit jeruk nipis mengandung senyawa metabolit sekunder, terutama golongan flavonoid yang berpotensi sebagai pencerah kulit. Trietanolamin sering digunakan sebagai zat pengemulsi karena bersifat netral dan tidak toksik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui konsentrasi trietanolamin dari tiga formulasi yang menghasilkan formula terbaik lotion ekstrak kulit jeruk nipis (Citrus aurantifolia) yang stabil secara fisik. Kulit jeruk nipis di maserasi dengan menggunakan etanol 96%. Sediaan lotion dibuat menjadi tiga formula dengan variasi konsentrasi trietanolamin yaitu FI (2%), FII (3%) dan FIII (4%). Karakteristik lotion yang diamati meliputi uji organoleptis, uji iritasi, homogenitas, tipe emulsi, pH, daya lekat, daya sebar, viskositas, dan uji stabilitas (Freeze-thaw Test). Hasil menunjukkan bahwa sifat fisikokimia yang memenuhi kriteria sediaan lotion, yaitu formula I memiliki hasil konsistensi, viskositas, dan daya sebar paling baik dibandingkan formula II dan III.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

far

Publisher

Subject

Education Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal farmasetis merupakan bagian integral dari jurnal yang diterbitkan oleh LPPM STIKES Kendal. Jurnal farmasetis berfokus pada topik teknologi farmasi, manajemen, farmasi sosial, obat tradisional, dan farmakologi yang mencakup 17 pilar meliputi: Pengelolaan resep, Swamedikasi, Manajemen ...