Kurios
Vol 6, No 2: Oktober 2020

Penguatan Nilai-nilai Kristiani Melalui Interaksi Sosial bagi Peserta Didik

Bambang Sujiyono (Institut Agama Kristen Negeri Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2020

Abstract

The study aims to analyze the strengthening of students' Christian values through social interaction. Literature methods or literature studies are used to collect and analyze this research data. Research findings reveal that the role of Christian Education teachers is needed in strengthening Christian values for students through social interaction. The form of social interaction that can be used by Christian Education teachers to strengthen Christian values for students is the form of cooperation and accommodation. Strengthening Christian values in schools requires cooperation between Christian Education teachers and students, as well as between students and other students. While the form of accommodation, in instilling Christian values in students, requires the ability to overcome conflicts and, at the same time, the ability to avoid disputes. Both among students as well as students with Christian Education teachers. With this approach, strengthening Christian values for students through social interaction can be created well.AbstrakPenelitian bertujuan untuk menganalisis penguatan nilai-nilai kristiani peserta didik melalui interaksi sosial. Metode literatur atau studi pustaka digunakan untuk mengumpulkan data dan menanalisis data penelitian ini. Temuan penelitian mengungkapkan bahwa diperlukan peran guru Pendidikan Agama Kristen dalam memperkuat nilai-nilai kristiani bagi peserta didik melalui interaksi sosial. Bentuk interaksi sosial yang dapat digunakan oleh guru Pendidikan Kristen dalam penguatan nilai-nilai kristiani bagi peserta didik yaitu dengan bentuk kerja sama dan akomodasi. Penguatan nilai-nilai kristiani di sekolah diperlukan jalinan kerja sama, baik itu kerja sama antara guru Pendidikan Agama Kristen dengan peserta didik, maupun antara peserta didik dengan peserta didik lainnya. Sedangkan bentuk akomodasi, dalam menanamkan nilai-nilai kristiani kepada peserta didik diperlukan kemampuan dalam mengatasi pertentangan dan sekaligus kemampuan dalam menghindari perselisihan. Baik itu di antara peserta didik, maupun peserta didik dengan guru Pendidikan Agama Kristen. Dengan pendekatan ini, penguatan nilai-nilai kristiani bagi peserta didik melalui interaksi sosial dapat tercipta dengan baik.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kurios

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Social Sciences Other

Description

KURIOS (Jurnal Teologi dan Pendidikan Agama Kristen) merupakan wadah publikasi hasil penelitian teologi dan Pendidikan Agama Kristen dengan nomor ISSN: 2614-3135 (online), ISSN: 2406-8306 (print), yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Teologi Pelita Bangsa ...