JUMPA (Jurnal Masalah Pastoral)
Vol 8 No 2 (2020): JUMPA (Jurnal Masalah Pastoral)

Upaya Meningkatkan Keaktifan Berbicara Dalam Bahasa Inggris Melalui Model Pembelajaran Interaktif Mahasiswa Stk St. Yakobus Merauke Tahun Ajaran 2018/2019

Makasau, Rosmayasinta (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Oct 2020

Abstract

Belajar bahasa Inggris membutuhkan waktu yang tidak singkat agar dapat memproduksi Bahasa tersebut. Berbagai metode ditawarkan oleh para ahli dan telah digunakan oleh para pengajar (guru maupun dosen) untuk memfasilitasi peserta didik dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan metode interaktif dapat membantu peserta didik, dalam hal ini mahasiswa STK St. Yakobus Merauke, untuk dapat meningkatkan keaktifan atau frekuensi berbicara dalam bahasa Inggris (speaking). Penelitian ini menggunakan meode Classroom Action Research (CAR) dengan menerapkan dua (2) siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam siklus pertama nilai mahasiswa belum mencapai standar pencapaian indikator untuk kompetensi dasar mata kuliah karena dari hasil rata-rata kelas yang diperoleh pada siklus I adalah 47,3. Sedangkan pada siklus kedua, nilai rata-rata kelas diperoleh 60,2. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan signifikan nilai dari siklus I ke siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran interaktif ini efektif diterapkan dalam upaya meningkatkan frekuensi/ keaktifan speaking kepada mahasiswa STK St. Yakobus Merauke pada semester pertama T.A. 2018/2019.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JUMPA

Publisher

Subject

Religion Humanities Education

Description

Jurnal Masalah Pastoral atau disingkat JUMPA adalah jurnal yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Katolik Santo Yakobus Merauke secara berkala pada bulan April dan Oktober setiap tahunnya. Jurnal ini membahas persoalan pastoral Gereja meliputi masalah: Pendidikan, Katekese, Teologi, Fenomenologi ...