Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelaskan peran Etos kerja dalam memediasi pengaruh gaya kepemimpinan dan komunikasi terhadap kinerja karyawan. Yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Trans Berjaya Khatulistiwa Cimahi yang berjumlah 52 orang. Untuk menganalisis data digunakan analisis jalur dengan metode SEM menggunakan SmartPLS 3.0. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan, komunikasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan. Etos kerja memediasi gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan. Etos kerja memdiasi komunikasi terhadap kinerja karyawan. Dengan demikian perusahaan harus lebih memperhatikan, menjaga serta memperbaiki gaya kepemimpinan, komunikasi dan etos kerja dalam perusahaan agar lebih harmonis dan efektif, sehingga kinerja karyawan akan meningkat dan tujuan perusahaan akan tercapai dengan optimal.
Copyrights © 2023