Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023

PENGUATAN KETERAMPILAN LITERASI SAINS POST MODERN BAGI TENAGA KEPENDIDIKAN MADRASAH

Rabiudin Rabiudin (Institut Agama Islam Negeri Sorong)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2023

Abstract

Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini untuk memberikan penyuluhan dan edukasi kepada tenaga kependidikan yang berada di bawah Kementerian Agama mengenai urgensi dan partisipasi dalam penguatan literasi post modern di instansi kerja masing-masing. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini yaitu menggunakan metode ceramah melalui kanal YouTube yang disimak oleh seluruh peserta secara daring di tempat kerja masing-masing. Jumlah peserta yang mengikuti kegiatan ini sesuai dengan jumlah database peserta yang tercantum dalam kegiatan program beasiswa Indonesia Bangkit Kementerian Agama kerjasama dengan lpdp republik Indonesia yakni sejumlah 456 peserta. Dalam kegiatan pengabdian ini dilakukan pula post test pengetahuan peserta terhadap keterampilan literasi post modern. Instrumen tes yang digunakan berupa sheet Google form dalam bentuk kuis dengan skor dan nilainya langsung diakumulasi oleh pengabdi. Hasil utama dari kegiatan ini adalah peserta memahami secara komprehensif konsep komponen dan aktivitas literasi post modern dengan baik. Hal ini menunjukkan efektivitas penyampaian materi dapat dipahami dengan baik oleh peserta.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...