Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023): Volume 4 Nomor 2 Tahun 2023

MENINGKATKAN LITERASI PENDIDIKAN DAN KESEHATAN PADA MASYARAKAT DI DESA SIARO

Surya Darma Pardede (Universitas HKBP Nommensen)
Susi Era Veri (Universitas HKBP Nommensen)
Fitri Yuneza (Universitas HKBP Nommensen)
Tuti Kartini (Universitas HKBP Nommensen)
Nasri Simanjuntak (Universitas HKBP Nommensen)
Lenni Yanti (Universitas HKBP Nommensen)
Cindy Cristian (Universitas HKBP Nommensen)



Article Info

Publish Date
29 Mar 2023

Abstract

Artikel ini adalah hasil dari laporan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan di desa Siaro. Adapun judul dari pengabdian ini adalah meningkatkan literasi pendidikan dan kesehatan di desa Siaro di SD Negeri 175771 sebagian besar siswa minim literasi. Hal ini terjadi akibat penerapan kurikulum yang tidak sesuai dengan kemampuan siswa. Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini untuk membantu siswa dalam meningkatkan literasi CALISTUNG (membaca, menulis, dan berhitung). Dan untuk masyarakat bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan anak. Hal ini sejalan dengan proses tumbuh kembang anak yang mempengaruhi SDM. Adapun kegiatan yang dilakukan yaitu: 1) terlaksananya pengabdian berupa pelaksanaan les tambahan belajar di luar jam sekolah, untuk bidang membaca, menulis, dan berhitung untuk kelas bawah, dan tambahan les bahasa inggris untuk kelas atas. 2) terlaksananya pengabdian dengan melakukan penyuluhan atas pentingnya menjaga tumbuh kembang anak dengan memperhatikan pola asuh anak dan rutin mengikuti imunisasi. Tahapan pelaksanaan kegiatan : 1) temuan masalah, 2) pelaksanaan program, dan 3) tahapan pemecahan masalah. Hasil kegiatan pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat ini adalah sebagai berikut: 1) kegiatan les tambahan terlaksana dengan baik yang ditunjukkan dengan tingkat partisipasi kehadiran siswa dan 2) kegiatan sosialisasi penyuluhan berjalan dengan baik yang dihadiri oleh ibu dan balita. Dengan diadakannya program ini diharapkan orang tua untuk semakin memperhatikan proses tumbuh kembang anak.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

cdj

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Health Professions Public Health

Description

ommunity Development Journal : Jurnal Pengabdian masyarakat di terbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Pahlawan yang berisikan tentang hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya Kesehatan, ...