Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui tingkat kesulitan materi fisika peserta didik dan faktor-faktor penyebab kesulitan materi fisika peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 14 Bulukumba. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas X MIPA SMA Negeri 14 Bulukumba tahun ajaran 2020/2021 yang berjumlah 43 peserta didik. Data tingkat kesulitan materi fisika peserta didik diperoleh dari two-tier multiplechoice diagnostic test. Sedangkan data faktor-faktor yang menyebabkan peserta didik mengalami kesulitan materi fisika, diperoleh dari lembar kuesioner yang diisi oleh peserta didik. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesulitan materi fisika pada materi pengukuran besaran pada kategori sedang, materi vector pada kategori sedang, materi gerak lurus pada kategori tinggi, materi gerak parabola pada kategori sangat tinggi, dan materi gerak melingkar pada kategori sangat tinggi. Kesulitan belajar materi fisika yang dialami peserta didik disebabkan oleh faktor usaha untuk belajar materi fisika, ketertarikan pada materi fisika, kecakapan dalam mempelajari materi fisika, teman bergaul dan relasi antar peserta didik.
Copyrights © 2023