Kompetensi: Jurnal Bahasa Dan Seni
Vol. 3 No. 03 (2023): KOMPETENSI: Jurnal Bahasa dan Seni

EFEKTIVITAS METODE PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW PADA MATA PELAJARAN BAHASA JEPANG DI SMA KATOLIK KARITAS TOMOHON

Christophorus L. Marthinu (Fakultas bahasa dan Seni, Universitas Negeri Manado)
Fitri Ifi Gama (Universitas Negeri Manado)
Mariam F. Toliwongi (Universitas Negeri Manado)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Masalah yang melatar belakangi penelitian ini yaitu peneliti menemukan adanya masalah pada hasil belajar dan keaktifan siswa dalam pembelajaran bahasa Jepang tingkat SMA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dalam peningkatan hasil belajar dan keaktifan siswa terhadap pembelajaran bahasa Jepang. Adapun metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen, dengan sample 20 orang siswa kelas XII MIPA 2. Pengumpulan data dilakukan dengan tes (pretest dan posttest) dan angket. Dari analisis data tes mengunakan uji statistik dengan menggunakan uji-t pada nilai pretest dan posttest ditemukan hasil yang cukup baik pada taraf signifikansi 0.05 maupun taraf signifikansi 0.01 dimana thitung lebih besar dari ttabel. Hasil dari thitung adalah 10,373; ttabel (0,05) = 1,725 dan ttabel (0,01) = 2,528. Jadi thitung >ttabel yaitu 10,38>1,725 dan 2,528. Dan analisis data angket keaktifan siswa mencapai 87,625 % sesuai dengan kriteria keaktifan yang di sediakan peneliti yakni pada interval 76% - 100% masuk dalam kriteria sangat aktif. Dari hasil perhitungan ini dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran kooperatif tipe jigsaw efektiv untuk meningkatkan hasil belajar dan keaktifan siswa dikelas.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kompetensi

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

The Scientific Journal of Language and Art is a scientific journal with a scope of language, culture, art and literature including its learning methods and theories that are published online every month. KOMPETENSI carries efforts to disseminate scientific ideas and the best learning practices in ...