Jurnal Pendidikan Pemuda Nusantara
Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi Maret 2023

Analisis Kemampuan Siswa Kelas X MIPA 2 MAN 1 Bantul dalam Menyelesaikan Soal Literasi Numerasi

Amalia Nuraini Bustami (Pendidikan Matematika, Fakultas Keguguran dan Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Yogyakarta, Jl. IKIP PGRI I Sonosewu No.117, Sonosewu, Ngestiharjo, Kec. Kasihan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, 55182, Indonesia)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pencapaian kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal literasi numerasi kelas X MIPA 2 MAN 1 Bantul. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X MIPA 2 yang masing-masing memiliki kemampuan literasi numerasi yang berbeda yaitu sedang dan rendah. Teknik pengumpulan data menggunakan tes soal literassi numerasi serta hasil wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah memberikan skor pada setiap jawaban subjek, kemudian skor diubah dalam bentuk persentase. Skor ditentukan sesuai dengan indikator literasi numerasi yaitu: a) Mampu menggunakan berbagai macam angka atau simbol yang berkaitan dengan matematika dasar dalam menyelesaikan masalah kehidupan sehari-hari; b) Mampu menganalsis informasi yang ditampilka dalam berbagai bentuk (grafik, tabel, bagan, diagram, dan lain sebagainya); c) Mampu menafsirkan hasil analsis untuk memprediksi dan mengambil keputusan. Hasil akhir penelitian ini menunjukkan bahwa siswa yang kemampuan literasi numerasi dengan kategori sedang jika ketercapaian literasi numerasinya hingga 97%, dan untuk kategori rendah nilai jika ketercapaian literasi numerasi hingga 54%. Berdasarkan data, kemampuan literasi numerasi belum digunakan secara maksimal oleh siswa yang masuk kategori sedang dan rendah.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jppn

Publisher

Subject

Education

Description

Fokus dan ruang lingkup Jurnal Pendidikan Nusantara adalah semua program studi yang berfokus pada penelitian pendidikan dan pengajaran berupa penelitian tindakan, pengembangan, kuantitatif, kualitatif, eksperimen, korelasi dan regresi, penerapan teori, kajian analisis kritis, dan kajian Islam dalam ...