Jurnal Ground Handling Dirgantara
Vol 3 No 2 (2016): Ground Handling Dirgantara

KINERJA PETUGAS LALU LINTAS UDARA GUNA MEMENUHI KESELAMATAN PENERBANGAN DI BANDAR UDARA ADISUTJIPTO YOGYAKARTA

Sudirman Hi Umar (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)
Prasetyowati (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)
Arry Hertantyo Putro (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2016

Abstract

Keselamatan merupakan prioritas utama dalam dunia penerbangan, pemerintah berkomitmen bahwa “Safety Is Number One”sesuai Undang- Undang Nomor 1 Tahun 2009.Keselamatan penerbangan yaitu suatu keadaan terpenuhinya persyaratan keselamatan dalam pemanfaatan wilayah udara, pesawat udara, bandar udara, angkutan udara, navigasi penerbangan, serta fasilitas penunjang dan fasilitas umum lainnya. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor AIRNAV Indonesia Distrik Yogyakarta, di Bandar udara Internasional Adi Sutjipto Yogyakarta. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan observasi. Data penelitian ini dianalisis dengan menggunakan uji korelasi yang berasal dari Program SPSS Release 15.0. Hasil analisis menunjukkanbahwa H0 ditolak dan Ha diterima, yang ditunjukkandengan nilai signifikansi 0,000< 0,05 yang berarti bahwa antara kinerja petugas dengan keselamatan penerbangan di Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta. Hasil pengujian hipotesis dengan menggunakan analisis koefisien korelasi menghasilkan nilai 0,758 menunjukkan bahwa ada hubungan yang kuat antara kinerja petugas deganm keselamatan penerbangan di Bandar Udara Internasional Adisutjipto Yogyakarta.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jgh

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Transportation Other

Description

Jurnal Ground Handling Dirgantara ini diterbitkan untuk mengembangkan kajian dibidang kedirgantaraan khususnya untuk pelayanan dari staff ground di bandara, maupun bidang lain seperti kepariwisataan dan public relation. Jurnal Ground Handling Dirgantara mempublikasikan artikel-artikel kajian ...