Jurnal Ground Handling Dirgantara
Vol 3 No 2 (2016): Ground Handling Dirgantara

TANGGUNG JAWAB PENGUSAHA ANGKUTAN UDARA TERHADAP PENUMPANG MASKAPAI GARUDA INDONESIA YANG MENGALAMI KETERLAMBATAN PENERBANGAN DI BANDARA UDARA INTERNASIONAL ADI SOEMARMO SOLO

Sri Sutarwati (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)
Hardiyana (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)
Novita Karolina (Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan)



Article Info

Publish Date
25 Dec 2016

Abstract

Maskapai Garuda Indonesia terkenal dengan beberapa keunggulan yang ditawarkan diantaranya ketepatan waktu dan kenyamanan. Garuda Indonesia sebagai maskapai yang mengutamakan ketepatan waktu (On Time Performance) bukan berarti tidak pernah mengalami keterlambatan (delay), karena delay bisa disebabkan oleh beberapa faktor yang terkadang tidak dapat diduga sebelumnya. Tujuan kajian ini adalah 1) mengetahui tanggung jawab Maskapai Garuda Indonesia terhadap kerugian yang diderita oleh penumpang karena keterlambatan keberangkatan pesawat; 2) mengetahui apakah ganti rugi yang diberikan kepada penumpang Maskapai Garuda Indonesia sudah sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 89 Tahun 2015. Bentuk penelitian yang digunakan adalah kualitatif, sedangkan metode yang digunakan metode deskriptif. Dalam penyusunannya dilakukan dengan penelitian lapangan yang memanfaatkan data-data primer dari hasil wawancara dan observasi yang didukung dengan data sekunder. Maskapai Garuda Indonesia telah melaksanakan aturan mengenai tanggung jawab pengangkutan angkutan udara dantelah memberikan ganti rugi pengangkut sesuai dengan aturan dalam Undang-Undang Penerbangan dan Peraturan Menteri Perhubungan PM Nomor 89 tahun 2015.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jgh

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Transportation Other

Description

Jurnal Ground Handling Dirgantara ini diterbitkan untuk mengembangkan kajian dibidang kedirgantaraan khususnya untuk pelayanan dari staff ground di bandara, maupun bidang lain seperti kepariwisataan dan public relation. Jurnal Ground Handling Dirgantara mempublikasikan artikel-artikel kajian ...