Musyarakah: Journal of Sharia Economics (MJSE)


Pengaruh Right Issue Terhadap Volume Perdagangan Saham pada Indeks Saham Syariah Indonesia Periode 2019-2021

Salman Alfarisi (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAI Darussalam Martapura)
Muhammad Yulian Ma'mun (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Antasari Banjarmasin)
Hu'shila Awalia Rizqiani (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAI Darussalam Martapura)
Ahmad Zaini (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2022

Abstract

Right issue merupakan penerbitan saham baru untuk pemegang saham lama. Setiap pemegang saham lama diberikan opsi untuk membeli sejumlah saham baru dari perusahaan pada harga dan waktu yang telah ditetapkan. Rumusan masalah pada penelitian ini Apakah right issue berpengaruh terhadap volume perdagangan saham pada indeks saham syariah Indonesia periode 2019-2021 tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui pengaruh sebelum dan sesudah pengumuman right issue terhadap volume perdagangan saham pada indeks saham syariah indonesia periode 2019-2021. Penelitian mengenai pengaruh pengumuman right issue ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2019-2021. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data     menggunakan uji Wilcoxon Rank Test. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji Wilcoxon Rank Test diperoleh nilai signifikan sebesar 0,663. Maka tidak terdapat pengaruh volume perdagangan saham sebelum dan sesudah pengumuman right issue.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

MUSYROKAH

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance

Description

FOCUS OF JOURNAL Musyarakah: Journal of Sharia Economics (MJSE) focused on Sharia economics and finance studies and present developments through the publication of articles. Specifically, the journal will deal with topics, including but not limited to Sharia economics; Sharia banking; Sharia ...