Pada saat ini perkembangan dunia industri semakin maju pesat, bersamaan dengan daya perkembangan zaman. Oleh karena itu sumber daya manusia sangatlah diperlukan menghadapi persaingan, guna mendapatkan kesempatan untuk kerja yang lebih baik. Sehubungan dengan hal tersebut, maka kita harus mempunyai ketrampilan dan keahlian yang dapat kita jadikan modal dasar kita dalam bersaing pada masa sekarang ini. Dalam dunia otomotif, kita tentu mengenal istilah Motor Bensin atau Motor Diesel. Yang dimaksud dengan motor Bensin yaitu motor yang melakukan pembakaran bahan bakar didalam silinder dengan bantuan percikan bunga api dari busi. Motor ini menggunakan bahan bakar bensin sebagai penghasil sumber tenaga. Mesin bensin pada mobil banyak jenisnya menurut jumlah silinder yang ada pada mesin tersebut. Jumlah silinder pada mesin yang ada diataranya Mesin dengan 2 buah silinder, Mesin dengan 4 buah silider, Mesin dengan 6 silinder, Mesin dengan 8 silinder Maksud dari mesin bensin 4 silinder yaitu mesin bensin yang mempunyai 4 silinder yang bekerja dalam proses pembakaran bahan bakar untuk menghasilkan tenaga. Mesin ini menggunakan busi untuk mengadakan pembakaran, sedangkan percampuran bahan bakar dilakukan didalam karburator, kemudian disemprotkan keruang bakar yang akhirnya akan terbakar oleh percikan bunga api dari busi. Kata kunci : Engine Stand, Sistem pengisian, Mesin bensin 4 silinder
Copyrights © 2006