KACANEGARA Jurnal Pengabdian pada Masyarakat
Vol 6, No 2 (2023): Mei

Pelatihan media pembelajaran menggunakan Aplikasi Geogebra pada materi luas permukaan dan volume tabung

Firdauzi Nisa (Universitas Islam Malang)
Surya Sari Faradiba (Universitas Islam Malang)



Article Info

Publish Date
01 May 2023

Abstract

Sarana dan prasarana di sekolah tidak akan dapat berfungsi secara optimal jika tidak digunakan secara konsisten. Pemanfaatan teknologi berbasis TIK sangat mendukung dalam proses pembelajaran matematika sebagai jembatan pemahaman konsep siswa. Penggunaan aplikasi Geogebra dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan wawasan, pengetahuan, dan keterampilan bagi siswa SMP Putri Al Irsyad Al Islamiyyah Malang tentang cara menggunakan aplikasi Geogebra pada materi luas permukaan dan volume tabung. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Kegiatan pelatihan ini berhasil mencapai tujuan yang diharapkan karena pencapaian nilai observasi dengan klasifikasi kemampuan tinggi mencapai 80% yaitu sebanyak 24 siswa dari total yang mengikuti kegiatan pelatihan sebanyak 30 siswa. Sedangkan hasil respon berupa angket diperoleh skor total 1,703 atau 81% dalam kategori baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

KACANEGARA

Publisher

Subject

Education

Description

KACANEGARA Jurnal Pengabdian pada Masyarakat Adisutjpto merupakan jurnal pengabdian pada masyarakat yang digunakan untuk mempublikasikan hasil pengabdian pada masyarakat yang dilakukan oleh civitas academica. Kacanegara terbit setiap bulan Januari dan Juli ini memiliki ISSN Cetak dengan nomor ...