Jurnal Material dan Energi Indonesia
Vol 5, No 01 (2015)

STUDI AWAL PREPARASI FILM TIPIS BAHAN MAGNET CoFe2O4 DENGAN METODE SOL GEL DAN KARAKTERISASINYA

T. SARAGI, N. SYAKIR T. H. NAINGGOLAN, C. ALBOIN (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2015

Abstract

Telah berhasil disintesis bahan magnetik CoFe2O4 dengan metode sol gel. Prekursor Co2+ [Co(CH3COO2)2.4H2O] dan prekursor Fe3+ [Fe(CH3COO2)2.9H2O] dicampur dengan variasi mol persen Co2+: 33%, 40% dan 50%, dilarutkan dalam 2-methaoxyethanol (100 cc) dan diethanolamine (2 cc) dan direfluks pada suhu 70°C selama 12 jam. Hasil pengukuran XRD menunjukkan bahwa phase kristal CoFe2O4 sudah terbentuk, walaupun masih mengandung impuritas Fe2O4 atau Fe3O4. Hasil pengukuran Vibrating Sample Magnetometer (VSM) menunjukkan telah terbentuk proses magnetisasi baik pada sampel target dan lapisan tipis. Parameter karakteristik magnetik sampel target dengan 33% Co adalah Mr = 5,3277 emu/gr, Hc =  138,8 Oe. Sedangkan parameter karakteristik magnetik sampel lapisan tipis 33% Co adalah mr = 1,8261´10-4emu, Hc =  651,064 Oe, sampel lapisan tipis 40% Co adalah mr = 3,5997´10-4 emu, Hc =  426,4633 Oe, dan sampel lapisan tipis 50% Co adalah mr = 3,8984´10-4 emu, Hc = 542,5 Oe. Sampel lapisan tipis menunjukkan bahwa karakteristik easy-axis terjadi pada aplikasi medan magnetik tegak lurus bidang sampel. Peningkatan nilai saturasi magnetik sebanding dengan peningkatan persentasi mol Co2+.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

jmei

Publisher

Subject

Energy Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Material dan Energi Indonesia (JMEI) merupakan jurnal ilmiah yang memuat hasil-hasil penelitian yang mencakup kajian teoretik, simulasi dan modeling, eksperimen, rekayasa dan eksplorasi dalam bidang Material dan Energi. Jurnal ini terbit secara berkala sebanyak dua kali dalam setahun (Juni ...