Bale Aksara
Vol 2, No 1 (2021)

Pengaruh Penggunaan Model Cooperative Learning Tipe Snowball Throwing Terhadap Keterampilan Sikap Sosial Siswa Pada Pembelajaran IPS Kelas III Sekolah Dasar

Neni Nadiroti Muslihah (Institut Pendidikan Indonesia, Garut)
Kiki Rizki Illahi (Institut Pendidikan Indonesia, Garut)



Article Info

Publish Date
30 Aug 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keterampilan sikap sosial siswa kelas III SDN 3 Geresik setelah diterapkan pembelajaran model Cooperative Learning Tipe Snowball Throwing pada pembelajaran IPS dengan materi denah dan peta dilingkungan sekitar. Setelah diterapkan pembelajaran model Cooperative Learning Tipe Snowball Throwing kelas yang dijadikan sampel yaitu siswa kelas III-A Sebagai kelas eksperimen dan kelas III-B sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data hasil observasi menggunakan lembar observasi dan lembar angket. Pengumpulan data hasil observasi menggunakan rumus rata-rata diketahui bahwa proses belajar mengajar siswa dengan model pembelajaran Snowball Throwing hasil observasi siswa pertemuan pertama menunjukan nilai rata-rata keterampilan siswa 69,5. Pertemuan kedua 72,9, dan pertemuan ketiga 81,2. Data angket respon siswa terhadap pembelajaran menggunakan model Cooperative Learning Tipe Snowball Throwing diperoleh data jumlah skor nilai angket secara keseluruhan berjumlah 2058 dari 20 responden dengan rata-rata 102,9 dan jumlah presentase skor angket keseluruhan yaitu 16,4811 dengan rata-rata 82 yang berdasarkan pada kriteria Sangat Baik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

baleaksara

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Focus and Scope Artikel di Bale Aksara: Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar IPI Garut harus mengikuti fokus dan ruang lingkup jurnal ini. Fokus dan ruang lingkup jurnal ini dimaksudkan agar artikel tersaji sesuai bidang keahliannya. Adapuan fokus dan ruang lingkup tersebut diantaranya adalah: 1. ...