Prosiding Seminar Riset Mahasiswa
Vol 1, No 1: Maret 2023

Perancangan Aplikasi Fire Report untuk Mendukung Smart City di Kota Pontianak

Lim, Fredrick (Unknown)
Laurenso, Justin (Unknown)
Ayunda, Afifah Trista (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2024

Abstract

Pontianak adalah salah satu kota dengan jumlah pemadam kebakaran terbanyak di Indonesia. Koordinasi dan kecepatan adalah kunci sukses dari pemadaman api. Objektif penelitian ini adalah merancang aplikasi Fire Report (FiRe) untuk mengintegrasikan pemadam dan masyarakat dalam satu aplikasi sehingga proses komunikasi dan pertukaran informasi menjadi lebih efektif dan efisien. Preliminary research dilakukan untuk menganalisis kebutuhan aplikasi Fire Report menggunakan kuisioner yang disebarkan kepada seluruh masyarakat Pontianak. Perancangan aplikasi menghasilkan prototype dengan fitur- fitur yang diperuntukan untuk masyarakat, pemadam kebakaran, polisi, PLN dan jurnalis. Fitur- fitur dirancang untuk memperoleh informasi mengenai kebakaran, peringatan apabila terjadi kebakaran dan riwayat laporan. Pengujian aplikasi dilakukan menggunakan SUS untuk mengukur usability dari aplikasi. Berdasarkan usability testing yang telah dilakukan menghasilkan skor 73,72 dengan kategori Good yang menyatakan bahwa aplikasi Fire Report layak untuk digunakan.Keyword: Fire Report, Perancangan, Prototype, Smart City, Usability testing

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

serima

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education

Description

Seminar Riset Mahasiswa (SERIMA) adalah seminar nasional yang diikuti oleh para mahasiswa berisi riset/penelitian yang telah dikerjakan selama mejadi mahasiswa baik berupa skripsi, tugas akhir mahasiswa, proyek kelompok mahasiswa, kerja praktek, asisten peneiliti dosen atau bentuk kegiatan riset ...