COREAI: Jurnal Kecerdasan Buatan, Komputasi dan Teknologi Informasi
Vol 1, No 1 (2020): Keberlanjutan Teknologi Informasi: Green IT sebagai Solusi Ramah Lingkungan

Klasifikasi Kualitas Jeruk Lokal Berdasarkan Tekstur dan Bentuk Menggunakan Metode K-Nearest Neighbor (K-NN)

Pawening, Ratri Enggar (Unknown)
Shudiq, Wali Ja'far (Unknown)
Wahyuni, Wahyuni (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Dec 2020

Abstract

Jeruk merupakan salah satu tanaman jenis buah – buahan yang banyak digemari oleh masyarakat, dikarenakan  buah jeruk  mengandung banyak vitamin C, vitamin B6, Antioksidan dan serat, tingkat komsumsi dan harga yang tinggi banyak dimanfaatkan penjual jeruk untuk berbuat yang tidak seharusnya. Hal ini terjadi karena kurangnya pengetahuan pembeli dalam membedakan jeruk baik dan buruk, Salah satu cara untuk mengenali jeruk baik dan buruk dibidang informatika adalah menggunakan pengolahan citra. Tujuan penelitian ini adalah mengklasifikasi jeruk lokal berdasarkan bentuk dan teksturnya, Adapun metode yang digunakan yaitu metode GLCM (gray level co – occurance matrices) dengan fitur energy, Correlation, Contrast, Homogeneity untuk ekstrasi ciri tekstur dan metode geometri untuk ektrasi ciri bentuk dengan fitur Eccentricity dan matric. Sedangkan untuk menentukan kedekatan antara citra uji dengan citra latih menggunakan metode k – Nearest Neigbhor berdasarkan fitur tekstur dan bentuk yang diperoleh. Fitur fitur tekstur dicari dengan berdasarkan sudut 0°, 45°, 90°, 135°, dan Fitur – fitur bentuk dicari berdasarkan Luas dan Keliling Objek, nilai k yang digunakan dalam penelitian ini adalah 1 sampai 5, yang menghasilkan tingkat akurasi tertinggi pada uji k1 sebesar 93,33% dan akurasi terendah sebesar  86,20% pada uji k7 dan k8.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

core

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

COREAI: Jurnal Kecerdasan Buatan, Komputasi dan Teknologi Informasi sebagai bagian dari semangat menyebarluaskan ilmu pengetahuan beberapa hasil dari penelitian dan pemikiran untuk pengabdian kepada masyarakat luas. Situs Jurnal COREAI ini menyediakan artikel-artikel jurnal untuk dibaca maupun ...