Jurnal Manajemen Bisnis Almatama
Vol. 2 No. 1 (2023): Maret

PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN DAN KEPUASAN KONSUMEN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

Mora Lovira Hendaprilla (Unknown)
M.Ichwan Hamzah (Unknown)
Hanandewa (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kualitas produk dan harga terhadap loyalitas pelanggan dan kepuasan konsumen sebagai variabel intervening (Studi Kasus Kantin Mbok Limbok di Kementerian Perhubungan). Metode yang digunakan adalah metode survei lapangan dengan menyebarkan kuesioner langsung kepada pelanggan dan konsumen. Teknik sampel yang digunakan adalah Non-Probability Sampling dengan jenis Accidental Sampling dengan jumlah sampel responden sebanyak 146 responden. Berdasarkan hasil pengujian, semua pertanyaan indikator dan dimensi variabel telah memenuhi validitas dan reliabilitas. Hasil pengujian dengan menggunakan Sructural Equation Modelling (SEM) berbasis Amos 22. Berdasarkan hasil penelitian ini kesimpulan menunjukkan kualitas produk memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan konsumen, harga tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan konsumen, kepuasan konsumen tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan, kualitas produk tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas pelanggan, harga tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap loyalitas, kualitas produk terdapat pengaruh terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan konsumen, harga terdapat pengaruh terhadap loyalitas pelanggan melalui kepuasan konsumen.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Financial Management,Marketing Management, Human Resource Management,Operasional Management, Strategic Managemet, e-Business,Supply Chain Management,Organizational Behavior, Entrepreneurship, Risk ...