Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)
Vol 2, No 1 (2022): Jurnal Ilmiah Swara MaNajemen (Swara Mahasiswa Manajemen)

Pengaruh Promosi dan Variasi Produk Terhadap Minat Beli Konsumen Pada Kopi Sungguh Pasar Modern Intermoda Cisauk

Betisama Buulolo (Universitas Pamulang)
Mada Faisal Akbar (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi dan variasi produk baik secara parsial maupun secara simultan terhadap minat beli konsumen pada kopi Sungguh Pasar Modern Intermoda Cisauk, metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif yang bersifat asosiatif. Berdasarkan hasil uji regresi linear berganda diperoleh Y = 1,818 + 0,764x1 + 0,290x2 + e, yang artinya nilai konstanta sebesar 1,818 nilai ini menunjukkan bahwa saat promosi dan variasi produk bernilai (0) atau tidak meningkat minat beli konsumen (Y) akan bernilai 1,818 dan kedua variabel memiliki pengaruh positif. Nilai koefisien determinasi sebesar sebesar 0,903 artinya promosi (x1) dan variasi produk (x2) berpengaruh terhadap minat beli konsumen sebesar 90%, nilai korelasi  untuk promosi 0,950 dengan signifikan (0,000 < 0,025) dan nilai korelasi variasi produk 0,889 dengan signifikan (0,000 < 0,025). Uji hipotesis diperoleh F hitung > f tabel (485.657 > 3.10) dengan nilai sig (0,000 < 0,05) maka Ho ditolak Ha diterima artinya terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan antara promosi (X1) dan Variasi produk (X2) Terhadap minat beli konsumen (Y) pada kopi Sungguh Pasar Modern Intermoda Cisauk.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JISM

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Library & Information Science Physics Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah SWARA MaNajemen (Sawara Mahasiswa Manajemen) Universitas Pamulang ini merupakan kumpulan jurnal hasil karya mahasiswa dan Dosen Prodi Manajemen S-1 Universitas Pamulang. Pada jurnal ini memuat jurnal berbagai konsentrasi yang terdapat pada Prodi Manajemen Unpam tersebut yaitu jurnal ...