KHIDMAH: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat
Vol 1 No 1 (2021): JANUARY

Peningkatan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Pada Materi Bersuci dari Hadas (Taharah) Dengan Menggunakan Media Audio Visual pada Peserta Didik Kelas IV Sekolah Dasar

Kasmawati Kasmawati (SDI Borongpa’la’la Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Gowa)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar pendidikan agama Islam materi bersuci dari hadas (taharah) dengan menggunakan media audio visual pada peserta didik kelas IV di SDI borongpa’la’la Kec Pattallassang Kab. Gowa. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan 3 siklus melalui 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian 18 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah lembar observasi, dan tes. Teknik analisis data menggunakan statistk deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media audio visual dalam proses pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik pada setiap siklusnya. Pada siklus I dengan menggunakan media audio visual peserta didik yang tuntas sebanyak 10 orang dari 18 orang peserta didik atau 55,55% dengan nilai rata-rata 70,66. Kemudian pada siklus II peserta didik yang tuntas 15 orang dari 18 peserta didik atau 83,33% dengan rata-rata nilai 77,88, sedangkan pada siklus III ketuntasan peserta didik sudah mencapai 100%, dengan nilai rata-rata 87,94. Hal tersebut membuktikan peningkatan hasil belajar persiklus, dari siklus I nilai rata-rata 70,66 menjadi 77,88 pada siklus II, ini berarti mengalami kenaikan 7,22 dan pada siklus III nilai rata-rata 87,94 mengalami kenaikan 10,06 dari siklus sebelumnya. Dengan demikian penggunaan media audio visual dapat meningkatkan hasil belajar pendidikan agama Islam materi bersuci dari hadas (taharah) pada peserta didik kelas IV di SDI Borongpa’la’la Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

khidmah

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

KHIDMAH: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, p-ISSN: 2964-4070 and e-ISSN: 2963-3419, is a scholarly journal published by Komite Penjaminan Mutu (Quality Assurance Committee), Faculty of Tarbiyah and Teacher, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar. KHIDMAH: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat ...