Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan
Vol. 8 No. 1 (2023): Februari

Analisis Kompetensi Guru dan Desain Pembelajaran dalam Melaksanakan Kegiatan Pembelajaran Sesuai Kurikulum Merdeka SD Negeri 1 Jantuk Tahun Pelajaran 2022-2023

Eva Fahriani Aryzona (Universitas Mataram)
Asrin Asrin (Universitas Mataram)
Muhammad Syazali (Universitas Mataram)



Article Info

Publish Date
23 Feb 2023

Abstract

Kurikulum merdeka adalah kurikulum baru sehingga guru membutuhkan waktu dalam menyesuaikan pembelajarannya dengan kurikulum merdeka tersebut. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kompetensi guru dan desain pembelajaran dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran sesuai kurikulum merdeka di SD Negeri 1 Jantuk Tahun pelajaran 2022-2023. Adapun subjek dari penelitian ini yaitu guru kelas 1 dan guru kelas 4. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode observasi, dokumentasi, dan wawancara dalam memperoleh data penelitian terkait dengan kompetensi guru dan desain pembelajaran. Hasil penelitian memberikan fakta bahwa guru kelas 1 dan guru kelas 4 memiliki kompetensi professional yang masih rendah. Hal ini dilihat dari banyaknya kriteria kompetensi guru yang tidak sesuai dengan kriteria dari kurikulum merdeka. Hal ini mengakibatkan pelaksanaan kurikulum merdeka di SD Negeri 1 Jantuk belum maksimal. Sehingga perlunya perbaikan dari guru yang terkait dan perhatian pihak kepala sekolah dalam mengontrol guru dalam pelaksanaan kurikulum merdeka agar pelaksanaan kurikulum merdeka menjadi lebih maksimal. Tetapi jika ditinjau dari hasil dokumentasi terkait desain RPP guru. RPP yang dikembangkan sudah sesuai dengan format RPP dari kurikulum merdeka.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jipp

Publisher

Subject

Education

Description

JIPP (Jurnal Ilmiah Profesi Pendidikan) (ISSN Print 2502-7069 and ISSN Online 2620-8326) is a peer-reviewed journal published biannually by Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) University of Mataram, Mataram, Lombok, Indonesia. The journal publishes research and conceptual articles in the ...