Edukasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Anak Usia Dini
Vol 11, No 1 (2023): Edukasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Anak Usia Dini

Implementasi Whatsapp Group Pada Pembelajaran Dalam Jaringan Di Kelompok Bermain Anugrah Bunda Kubu Raya

Yesty Veliyanti (Universitas Muhamamdiyah Pontianak)
Diana Diana (Univeritas Muhammadiyah Pontianak)
Sutrisno Sutrisno (Universitas Muhamamdiyah Pontianak)



Article Info

Publish Date
12 May 2023

Abstract

Penggunaan aplikasi Whatsapp pada pembelajaran daring lebih mudah untuk diterapkan karena aplikasi Whatsapp sudah menjadi salah satu media komunikasi yang sudah banyak digunakan, mudah untuk dioperasikan dan tidak memerlukan jaringan dan paket internet yang lebih besar. Whatsapp Group memudahkan proses pembelajaran dengan lebih simpel dan tidak rumit ketika ingin membagikan video maupun foto antar guru, orangtua dan peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Implementasi Whatsapp Group pada Pembelajaran Dalam Jaringan di Kelompok Bermain Anugrah Bunda Kubu Raya. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dan menggunakan metode desktiptif. Subjek penelitian ini menggunakan guru kelas B Kelompok Bermain Anugrah Bunda Kubu Raya dan orangtua atau wali murid. Objek penelitiannya adalah penggunaan whatsapp group. Teknik pengumpulan yang digunakan wawancara dan dokumentasi. Teknik pemeriksaan data menggunakan pengumpulan data, data reduction, data display, dan conclusion drawing/vervication. Pengujian Keabsahan Datanya menggunakan triangulasi. Hasil penelitian ini yang dilakukan melalui wawancara dan dokumentasi dengan guru kelas B dan orangtua wali murid KB Anugrah Bunda Kubu Raya menghasilkan data bahwa implementasi Whatsapp Group pada Pembelajaran Dalam Jaringan di Kelompok Bermain Anugrah Bunda Kubu Raya sudah dilaksanakan “Cukup Baik”. Guru dan orangtua menggunakan fitur foto dan video pada Whatsapp Group dengan kemudahan yang dapat digunakan semua kalangan untuk dapat digunakan pada pembelajaran daring.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JME

Publisher

Subject

Education Other

Description

Edukasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Anak Usia Dini merupakan terbitan berkala untuk memfasilitasi tulisan dan hasil karya dari mahasiswa, pendidik, akademisi (guru dan dosen) dan peneliti yang berkaitan dengan pendidikan anak usia ...