Penelitian ini dilakukan karena belum diketahuinya tingkat keterampilan bermain bola voli siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler bola voli di SMP Bina Satria, maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keterampilan bermain bola voli siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di SMP Bina Satria. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survei dengan instrumen berupa tes. Subjek penelitian adalah siswa peserta ekstrakurikuler bola voli di SMP Bina Satria sebanyak 20 siswa. Teknik pengambilan data menggunakan, tes service bawah menggunakan tes ketepatan servis menggunakan tes ketepatan servis AAHPER. Teknik analisis data menggunakan deskriptif dengan persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 20 siswa yang mengikuti tes tingkat keterampilan service bawah bola voli, sebanyak 9 siswa termasuk dalam kategori sedang (45%), sebanyak 6 siswa atau sebesar (30%) termasuk kategori baik, sebanyak 4 siswa atau sebesar (20%) termasuk kategori sangat kurang, sebanyak 1 siswa atau sebesar (5%) termasuk kategori sangat baik, sebanyak 0 siswa atau sebesar (0%) termasuk kategori kurang.
Copyrights © 2022