Abdi Wina : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Kristen Wira Wacana Sumba
Vol 1 No 2 (2021): Abdi Wina Edisi Desember 2021

DISEMINASI PEMAHAMAN DAN MANFAAT AKUNTANSI BAGI UMKM DI KOTA TARAKAN

Yohanna Thresia Nainggolan (Akuntansi, Ekonomi, Universitas Borneo Tarakan)
Sulistya Rini Pratiwi (Ekonomi Pembangunan, Ekonomi, Universitas Borneo Tarakan)
Charitin Devi (Ekonomi Pembangunan, Ekonomi, Universitas Borneo Tarakan)
Meylin Rahmawati (Manajemen, Ekonomi, Universitas Borneo Tarakan)



Article Info

Publish Date
01 Dec 2021

Abstract

Kegiatan pengabdian ini bertujuan memberikan pemahaman dan pengetahuan serta keterampilan terkait akuntansi bagi UMKM yang ada di kota Tarakan. Termasuk dalam menyusun laporan keuangan yang sederhana dan efektif. Sehingga, diharapkan UMKM dapat tumbuh dan berkembang sebagai pelaku ekonomi kreatif dalam home industry. Kota Tarakan memiliki beberapa pelaku UMKM yang memiliki banyak potensi yang perlu dibina agar memiliki daya saing yang besar sehingga perannya dalam menyumbang kekuatan ekonomi Tarakan menjadi lebih besar. Semakin berkembangnya UMKM akan mampu menyelaraskan bahkan lebih dominan dalam berkontribusi tidak hanya untuk lingkup Regional Kota Tarakan tetapi juga untuk Ekonomi Nasional. Kebutuhan akan bimbingan dan bantuan antara lain melalui diseminasi pemahaman dan Manfaat Akuntansi bagi UMKM Di Kota Tarakan. Kegiatan ini dilaksanakan selama 1 Minggu yang dihadiri oleh 15 peserta. Dengan agenda pelatihan dan pendampingan pemahaman pentingnya dan manfaat akuntansi. Hasil dari kegiatan ini memiliki feedback positif karena setiap peserta dapat terlibat dan memperoleh manfaat secara langsung atas kegiatan tersebut. Dengan adanya kegiatan pengabdian masyarakat diharapkan dapat menambah pengetahuan akuntansi sebagai penyiapan laporan keuangan dan diharapkan dapat bermanfaat dalam menyederhanakan kegiatan usahanya, sebagai evaluasi terhadap kinerja perusahaan, perencanaan yang efektif dan dapat meyakinkan potensi para investor.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

abdiwina

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Earth & Planetary Sciences Education Industrial & Manufacturing Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Public Health Social Sciences Veterinary

Description

urnal ABDI WINA merupakan jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Kristen Wira Wacana Sumba. Jurnal Abdi Wina mempublikasikan multidisiplin ilmu hasil-hasil pengabdian masyarakat dan diterbitkan 2 (dua) kali setahun ...