Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development
Vol. 2 No. 2 (2020): Ranah Research : Journal Of Multidisciplinary Research and Development (Februar

Meningkatkan Vokasional Membuat Bunga Dari Kain Perca Melalui Self Regulated Learning Bagi Anak Tunarungu Kelas VII di SLB Fan Redha Padang

Fitri Pujiati (Universitas Negeri Padang)
Nurhastuti (Universitas Negeri Padang)



Article Info

Publish Date
07 Feb 2020

Abstract

Sasaran pengajaran vokasional berguna meningkatkan kemampuan vokasional anak tunarungu agar cakap dalam mengembangkan potensi diri dan mengambil peluang untuk bekerja yang merupakan bekal hidup mandiri. Dalam pembelajaran vokasioanl anak diberikan kegiatan yang memanfaatkan sisa bahan kain untuk membuat bunga dengan proses jahit tangan sesuai dengan kompetensi dasar mata pelajaran prakarya. Penulisan artikel ini bertujuan untuk menjelmakan kemakbulan metode self regulated learning pada pembelajaran prakarya dalam meningkatkan kemampuan vokasional anak tunarungu dalam membuat bunga dari kain perca. Terdapat tiga kegiatan utama dalam pembelajaran ini, pertama melakukan bedah kurikulum untuk menentukan kompetensi dasar yang tepat sebagai dasar untuk membuat rencana pembelajaran, kedua melaksanakan kegiatan sesuai rencana pembelajaran, ketiga melakukan refleksi untuk mengetahui peningkatan kemampuan anak dan keefektifan metode self regulated learning. Berdasarkan hasil evaluasi anak pada pelaksanaan kegiatan disetiap pertemuan, terlihat hasil bahwa telah terjadi peningkatan kemampuan vokasional anak tunarungu dalam membuat bunga dari kain perca dengan metode self regulated learning di SLB Fan Redha Padang.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

R2J

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences Transportation Other

Description

Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development adalah jurnal multidisiplin ilmiah yang diterbitkan oleh inasti Research di bawah naungan Yayasan Dharma Indonesia Tercinta (DINASTI). Perbitan jurnal ini 4 kali dalam setahun yaitu November, Februari, Mei, dan Agustus. Ruang ...