Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kompensasi Finansial (X1), Lingkungan Kerja, Kesehatan dan Keselamatan Kerja (X3) terhadap Kinerja karyawan teknisi PT. PLN (Persero) Lombok Peaker. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kuantitaif dengan jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Metode pengumpulan data yang digunakan menggunakan metode sensus. Metode analisis data menggunakan analisis linier berganda. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara dan dokumentasi. Alat pengumupulan data yang digunakan adalah kuesioner, bolpoint dan handphone. Populasi penelitian ini adalah karyawan teknisi yang aktif bekerja pada PT. PLN (Persero) Lombok Peaker. Data diperoleh dengan menyebarkan 41 kuesioner pada responden. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian adalah (1) Kompensasi Finansial berpengaruh positif dan signifikan tehadap Kinerja, (2) Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja, dan (3) Kesehatan dan Keselamatan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja.
Copyrights © 2022