Ummul Qura : Jurnal Ilmiah Institut Pesantren Sunan Drajat (INSUD) Lamongan
Vol. 9 No. 1 (2017): Ummul Qura : Jurnal Ilmiah Institut Pesantren Sunan Drajat (INSUD) Lamongan

HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL SUAMI DENGAN HARGA DIRI PADA WANITA USIA DEWASA MADYA PASCA OPERASI PENGANGKATAN PAYUDARA

Muhimmatul Hasanah (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 May 2017

Abstract

Dukungan pasangan merupakan salah satu elemen terpenting pada diri individu, karena interaksi pertama dan paling sering dilakukan individu adalah dengan orang terdekat yaitu pasangannya. Bentuk-bentuk dukungan sosial suami yang dapat diberikan kepada isteri adalah adanya kedekatan emosional, berbagi perasaan, perhatian, suami menghargai atas kemampuan dan menerima keadaan isteri, suami dapat diandalkan ketika isteri membutuhkan bantuan, dan suami merupakan tempat bergantung untuk menyelesaikan masalah isteri. Jenis-jenis dukungan sosial suami yang diberikan adalah dukungan informasi, dukungan emosional, dukungan instrumental dan dukungan penilaian. Dengan adanya dukungan suami, segala sesuatu yang tadinya terasa berat menjadi lebih ringan dan membahagiakan. Dukungan sosial suami memberikan pengaruh yang sangat baik untuk meningkatkan keadaan psikologis isteri. Dukungan suami merupakan faktor eksternal yang penting untuk mempertahankan harga diri perempuan pasca operasi pengangkatan payudara, dengan dukungan suami yang diterima, diharapkan harga diri perempuan pasca operasi pengangkatan payudara tidak mengalami gangguan sehingga perempuan tersebut dapat menata kehidupan mendatang dengan penuh percaya diri tanpa masalah yang membebani akibat dari tindakan pasca operasi pengangkatan payudara.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

UQ

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Physics

Description

ruang lingkup jurnal ummul qura menyambut makalah dari akademisi tentang teori filsafat paradigma konseptual penelitian akademik serta praktik keagamaan secara khusus makalah yang mempertimbangkan topik umum berikut diundang pendidikan agama Islam hukum Islam ekonomi dan bisnis Islam Kajian Al Qur ...