Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika
Vol. 2 No. 1 (2023): May 2023

Analisis Pemahaman Konsep Matematis Siswa pada Operasi Penjumlahan Bilangan Bulat Menggunakan Media Garis Bilangan

Audina, Silfi (Unknown)
Nahdi, Dede Salim (Unknown)
Sudianto, Sudianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Terdapat beberapa siswa yang masih rendah dalam pemahaman konsep matematis siswa pada materi operasi penjumlahan bilangan bulat mata pelajaran matematika. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk menganalis bagaimana pemahaman konsep siswa pada mata pelajaran matematika tentang operasi hitung penjumlahan bilangan bulat dengan menggunakan media garis bilangan. Penelitian ini menggunakan Systematic Literature Reveiew (SLR) dengan mencari dan mengkaji beberapa artikel kemudian menarik kesimpulan. Pencarian literatur terdiri dari 15 artikel yang di ikutsertakan tahap analisis pada terbitan 5 tahun terakhir. Artikel berasal dari jurnal terakreditasi sinta, nasional dan tidak terakreditasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media garis bilangan dalam pembelajaran penjumlahan bilangan bulat secara signifikan meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa. Media ini membantu siswa dalam memvisualisasikan proses penjumlahan bilangan bulat dan memahami konsep positif-negatif serta hubungannya dengan garis bilangan. Selain itu, penggunaan media garis bilangan juga memberikan manfaat dalam meningkatkan keterampilan komputasi matematika siswa, seperti pemahaman operasi penjumlahan, pengenalan pola, dan penentuan hasil penjumlahan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jp

Publisher

Subject

Education

Description

Polinomial : Jurnal Pendidikan Matematika (ISSN : 2830-0378) is a scientific journal published by Papanda (Paguyuban Panalungtik Sunda). This aims to provide a national forum for researchers and professionals to share their ideas on all topics related to mathematics education, specifically focuses ...