Sains Olahraga : Jurnal Ilmiah Ilmu Keolahragaan
Vol 7, No 1: April 2023

PENERAPAN LATIHAN LARI ZIG-ZAG TERHADAP PENINGKATAN KELINCAHAN ATLET BULUTANGKIS

Frans File Manihuruk (Universitas Negeri Yogyakarta)
Yustinus Sukarmin (Universitas Negeri Yogyakarta)
Sumaryanti . (Universitas Negeri Yogyakarta)
Sigit Nugroho (Universitas Negeri Yogyakarta)
Deni Rahman Marpaung (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
31 May 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan lari zig-zag terhadap peningkatan kelincahan atlet bulutangkis. Manfaat dari penelitian ini , 1) secara teoritis penelitian ini membuka paradigma di bidang kepelatihan secara umum dan secara khusus pada olahraga bulutangkis agar menggunakan bentuk latihan yang bervariasi, 2) penelitian ini di harapkan menambah pengetahuan kepada para pelatih sehingga memilih bentuk latihan yang sederhana tetapi dapat meningkatkan berbagai kondisi fisik terkhusus kelincahan, 3) sebagai nilai acuan kualitas penelitian selanjutnya. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan design penelitian one group pretest-postest. Subyek dalam penelitian ini sebanyak 15 atlet bulutangkis PB.PT. Satu. Teknik pengumpulan data dilakukan pengukuran kelincahan dengan alat ukur shuttel run. Teknik analisis data menggunakan bantuan software SPSS 23 untuk menguji normalitas menggunakan uji Shapiro-wilk, homogenitas menggunakan uji One Way Annova dan uji t (pengaruh) menggunakan uji Paired Sampel Test. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat peningkatan dari latihan lari zig-zag terhadap peningkatan kelincahan atlet bulutangkis dengan nilai 0,00 < 0,05 dan peningkatan dari perlakuan yang diberikan sebesar 75%. Kata Kunci: Latihan, lari zig-zag, kelincahan, dan bulutangkis

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

so

Publisher

Subject

Health Professions Physics

Description

Tulisan yang dimuat dalam jurnal Sains Olahraga hanya berkaitan dengan sains olahraga, tidak memuat yang berkaitan dengan pendidikan olahraga. ...