Al-Madrasah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah
Al-Madrasah Vol. 7, No. 2 (April 2023)

Pemanfaatan Powerpoint Interaktif Sebagai Media Pengenalan Kebudayaan Islam Mekkah Bagi Siswa SD

Iman Kurnia (Unknown)
Memey Atia Maulidia (Unknown)
Rendra Gunawan (Unknown)
Ani Nur Aeni (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2023

Abstract

Penelitian dan pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan media pembelajaran power point interaktif berbasis digital pada materi pendidikan agama islam utuk meningkatkan minat belajar siswa kelas IV. Metode yang digunakan dalam penilitian ini yaitu metode Desain and developmet (D&D) dengan menggunakan model pengembangan yang dikemukakkan oleh Peffers dkk,  dalam (Aeni, Erlina, et al., 2022).  Teknik pengumpulan data menggunakan penilaian langsung berupa angket. Produk yang telah dikembangkan oleh peneliti kemudian divalidasi oleh ahli media dan materi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik di kelas IV berjumlah 20 peserta didik. Hasil penelitian dan pengembangan produk power point interaktif berbasis digital ini sangat baik digunakan dengan presentase 95,55% oleh ahli media, 81,9% oleh ahli materi. Pendidikan dan kebudayaan merupakan proses kreatif yang tidak dapat dipisahkan, diibaratkan dua sisi dari keping uang yang sama. Dalam proses pendidikan adalah kebudayaan, sedangkan pendidikan itu sendiri adalah proses (Bung Hatta). Pendidikan dan kebudayaan saling berkaitan sehingga tidak ada kebudayaan tanpa pendidikan.   

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

al-madrasah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Madrasah merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Sekolah Tinggi Ilmu Al Quran Amuntai Kalimantan Selatan yang terbit berkala setiap 6 (enam) bulan sekali dengan scope dan issue yang diangkat terkait dengan pendidikan di tingkat madrasah ibtidaiyah ...