Jurnal Matematika Integratif
Vol 10, No 2: Oktober, 2014

Aplikasi Transformasi Fourier untuk Menentukan Periode Curah Hujan (Studi Kasus: Periode Curah Hujan di Kabupaten Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku)

Vendira H. P. Noya (Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pattimura Ambon)
F. Y. Rumlawang (Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pattimura Ambon)
Y. A. Lesnussa (Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pattimura Ambon)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2014

Abstract

Kabupaten Seram Bagian Barat merupakan salah satu daerah di Maluku yang memiliki curah hujan yang cukup tinggi selain intensitas terjadinya hujan yang tinggi. Adanya kecenderungan perubahan cuaca yang tidak menentu saat ini, mengakibatkan pentingnya mengetahui informasi tentang banyaknya curah hujan dengan cara mengetahui periode dari curah hujan tersebut. Dengan demikian diharapkan dapat memberikan konstribusi untuk prakiraan curah hujan nantinya, sehingga memperlancar proses aktifitas kehidupan masyarakat. Data curah hujan Kabupaten Seram Bagian Barat dianalisis dengan menggunakan Fast Fourier Transform (FFT) dimana data tersebut diinputkan dan dianalisis menggunakan bantuan program Matlab. Data curah hujan diperoleh dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Ambon yangberupa data curah hujan bulanan dari tahun 1991 sampai dengan tahun 2009. Hasil penelitian menunjukan bahwa periode curah hujan pada Kabupaten Seram Bagian Barat adalah 12 bulan.Kata Kunci: Curah Hujan, FFT, Fourier, PeriodeĀ 

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jmi

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Jurnal Matematika Integratif (JMI) is a national journal intended as a communication forum for mathematicians and other scientists from many practitioners who use mathematics in research. JMI received a manuscript in areas of study mathematics widely, and math-based multidisciplinary studies derived ...