Motor diesel termasuk salah satu jenis motor dengan pembakaran dalam, yang dipengaruhi oleh beberapa aspek oprasional untuk mendapatkan unjuk kerja maksimal. Pengaturan injeksi yang tepat, agar proses pembakaran menghasilkan hasil yang sempurna, dan daya motor yang dihasil lebih maksimal dan konsumsi bahan bakar lebih optimal. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perubahan daya dan durasi konsumsi bahan bakar pada mesin diesel setelah dilakukannya perubahan variasi sudut penginjeksian. Metode eksperimen digunakan pada penelitian ini dengan menekankan subjek perubahan sudut nok/cam sebagai penggerak pompa injeksi (injection pump) pada sistem bahan bakar motor diesel. Variabel bebas berupa putaran mesin (rpm) dan variasi sudut penginjeksian, putaran mesin diatur pada kecepatan (rpm) dan variasi sudut penginjeksian diatur pada variasi 65°, 55°, 45°,dan 35°. kondisi optimal pada kecepatan 1500 rpm, variasi sudut 65°, daya sebesar 1,84 Hp dengan durasi konsumsi bahan bakar 110 s untuk 50ml bahan bakar, dan pada kondisi kecepatan 1500 rpm dengan variasi sudut 35° dengan daya sebesar 1,66 Hp dan durasi konsumsi bahan bakar 95s untuk 50ml bahan bakar sebagai data terendah.
Copyrights © 2023