Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Vol. 1 No. 2 (2023): APRIL : JURNAL PENDIDIKAN DAN ILMU SOSIAL

Pemanfaatan YouTube untuk Pembelajaran Bahasa Indonesia Materi Teks Eksplanasi di SMP

Mu’allimatin Najihah (Unknown)
Asep Purwo Yudi Utomo (Unknown)
Alfiyani Nur Safitri (Unknown)
Sahrul Mubarok (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Mar 2023

Abstract

Pembelajaran yang baik perlu rencana yang sistematis supaya dapat terlaksana dengan efektif dan efisien. Berdasarkan observasi profiling peserta didik yang pernah penulis lakukan, peserta didik lebih mudah memahami informasi jika materinya disajikan dalam bentuk audio visual. Contoh bentuk media audio visual yang dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran adalah YouTube. Ada dua tujuan dalam penelitian ini: (1) memaparkan pemanfaatan YouTube untuk pembelajaran bahasa Indonesia materi teks eksplanasi pada peserta didik kelas VIII C SMP N 2 Semarang dan (2) memaparkan respon peserta didik terhadap pemanfaatan YouTube untuk pembelajaran teks eksplanasi. Jenis penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian ini adalah guru bahasa Indonesia dan 33 peserta didik kelas VIII C. Teknik pengumpulan data dengan melakukan observasi dan angket. Instrumen data penelitian ini yakni berupa lembar observasi guru serta angket dengan menggunakan model skala likert. Hasil pemanfaatan YouTube dalam materi pembelajaran teks eksplanasi menunjukkan kriteria “Sangat Baik” dengan persentase yang diperoleh dari 12 aspek penilaian lembar observasi pendidik yaitu 93,75%. Untuk memperkuat data tersebut, penulis juga memberikan data yang didapatkan melalui angket yaitu respon peserta didik Data respon peserta didik menunjukkan kriteria “Memenuhi” dengan tingkat pencapaian 3,28 berdasarkan patokan pada interval 3,01-3,99.

Copyrights © 2023