SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2.1 (2023)

Analisis Pengaruh Faktor dan Risiko Cultural Environment pada Burger King

Suprapto, Yandi (Unknown)
Wijaya, Antonio Tantra (Unknown)
Erick, Erick (Unknown)
Jeslyn, Jeslyn (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 May 2023

Abstract

Analisis ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh faktor dan risiko Cultural Environment dari Burger King. Burger King adalah salah satu perusahaan ritel makanan cepat saji yang besar di dunia. Metode yang digunakan dalam analisis ini adalah metode kualitatif dengan menganalisis, mengumpulkan data dan mengobservasi Burger King secara langsung. Hasil dan pembahasan dari analisis ini adalah Burger King berhasil beradaptasi dan menyesuaikan dengan budaya dari berbagai negara untuk meningkatkan bisnisnya. Selain itu, terdapat juga beberapa faktor penting yang berhasil diterapkan oleh Burger King seperti faktor bahasa, preferensi budaya, etika dan agama. Burger King tentunya juga memiliki dampak dan akibat dari risiko-risiko yang muncul dalam bisnis internasional. Oleh karena itu, saran yang dapat diberikan kepada Burger King adalah selalu konsisten dan harus beradaptasi cepat dengan perkembangan zaman. Burger King juga harus pintar dalam menyesuaikan budaya dari berbagai negara untuk menarik perhatian semua pelanggan yang ada di dunia. Kata Kunci: Faktor, Risiko, Budaya, Adaptasi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...