SEIKO : Journal of Management & Business
Vol 6, No 2 (2023): July - December

Kinerja Pegawai Yang Dinilai Dari Penerapan Penggunaan Teknologi Serta Motivasi Kerja

Tamsil, Untung (Unknown)
Budiandriani, Budiandriani (Unknown)
Mahfudnurnajamuddin, Mahfudnurnajamuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2023

Abstract

Dari hasil penelusuran literatur studi, ditemukan masih sedikit penelitian yang dilakukan untuk mengetahui pengaruh penerapan penggunaan teknologi terkait dalam meningkatkan kinerja. Oleh karena itu, dengan menggunakan data dari 82 pegawai pemerintah daerah di salah satu dinas pada propinsi Sulawesi Selatan, penelitian ini mengkaji hubungan tersebut. Terdapat tiga hipotesis yang diajukan, baik untuk melihat hubungan secara parsial maupun hubungan simultannya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara baik secara simultan maupun parsial, penerapan penggunaan teknologi, motivasi kerja dan kinerja pegawai memiliki hubungan positif. penerapan penggunaan teknologi pada uji parsial memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap kinerja pegawai. Pada motivasi kerja, memiliki pengaruh yang positif dan signifikan. Riset ini diharapkan dapat membantu organisasi ataupun perusahaan dalam mengembangkan kinerja pegawai mereka terkait dengan penerapan penggunaan teknologi serta motivasi kerja. Kata Kunci: Penerapan penggunaan teknologi; Motivasi kerja; Kinerja pegawai

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

seiko

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

The Journal Management & Business (SEJaman) provides a forum for academics and professionals to share the latest developments and advances in knowledge and practice of management business both theory and practices. It aims to foster the exchange of ideas on a range of important management subjects ...