Jurnal Bina Cipta Husada: Jurnal Kesehatan dan Science
Vol 16 No 1 (2020): Jurnal Bina Cipta Husada

Gambaran Aktivitas Seksual Pada Lansia Berdasarkan Pendidikan Jenis Kelamin Usia Pengetahuan Penyakit Dan Tabu

Sugi Purwanti (STIKes Bina Cipta Husada Purwokerto)



Article Info

Publish Date
13 Jan 2020

Abstract

Jumlah penduduk usia lanjut (60 tahun ke atas) di seluruh dunia, termasuk di Indonesia, mengalami peningkatan. Seiring dengan peningkatan usia, terjadi berbagai masalah kesehatan, termasuk di antaranya adalah masalah seksual pada usia lanjut. Tujuan penelitian untuk mengatahui gambaran seksual pada usia lanjut. Desain penelitian ini adalag deskripsi analitik yang menggambarkan variabel aktivitas seksual lansia berdasarkan pendidikan, jenis kelamin, usia, pengetahuan, penyakit, dan tabu. Sampel penelitian ini adalah lansia yang berusia di atas 45 tahun, masih mempunyai pasangan dan berkunjung ke posyandu lansia kelurahan grendeng. Besar sampel adalah 74 lansia. Tehnik pengambulan sampel menggunakan teknik Accidental sampel sampai kuota sampel terpenuhi. Hasil penelitian menjukkan bahwa lansia yang tidak sekolah cenderung memilki aktivitas seksual 45 %, jenis kelamin wanita, cenderung memiliki aktivitas seksual lebih tinggi 79,2 %, lansia yang memiliki usia middle age (45-59 tahun) lebih aktiv melakukan hubungan sesksual 64.6 %. Lansia dengan pengetahuan seksual tinggi memiliki aktivitas seksual lebih besar 56.2 %. Lansia yang tidak memiliki penyakit cenderung memiliki aktivitas seksual lebih tinggi 64.6%. Lansia dengan pandangan tabu justru memiliki aktivitas seksual lebih tinggi 68.7%.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jurnal

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Dentistry Health Professions Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

bidang kebidanan, keperawatan, kedokteran, farmasi, kesehatan masyarakat, gizi, teknologi laboratorium medik, farmasi dan rumpun ilmu bidang science (mikrobiologi, imunologi, fisiologi, biologi, biologi molekuler, parasitologi, dan ...