Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka disimpulkan bahwa pada pelaksanaan siklus I hasil belajar peserta didik memperoleh nilai sangat rendah yaitu 49,24% namun pada siklus II meningkat menjadi 85,9% dengan indikator (1) kemampuan mengingat materi pelajaran yang sudah dipelajari, (2) kemampuan menjelaskan materi yang sudah dipelajari, (3) kemampuan menyebutkan materi yang sudah dipelajari, (4) kemampuan membedakan materi yang sudah dijelaskan, (5) kemampuan menyimpulkan materi yang sudah dipelajari. Pada siklus I kegiatan guru,14 aspek belum terlaksana dan pada kegiatan peserta didik 17 aspek belum terlaksana namun pada siklus II mengalami peningkatan yakni keseluruhan aspek sudah terlaksana sesuai dengan indikator keberhasilan.dengan demikian pemahaman peserta didik terhadap pembelajaran IPAS dapat ditingkatkan melalui model pembelajaran talking stick.
Copyrights © 2023