Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk melihat dampak menstruasi terhadap hasil lemparan lembing mahasiswi pada program studi pendidikan jasmani Universitas Bengkulu. Penelitian ini memanfaatkan pendekatan kuantitatif dengan rancangan pre-experimental. Populasi yang diteliti terdiri dari seluruh mahasiswi program studi pendidikan jasmani Universitas Bengkulu dengan jumlah 88 orang. Sampel sebanyak 30 orang dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan adalah tes menggunakan tes Lempar lembing, penelitian yang dilakukan terhadap pengambilan hasil lempar lembing saat tidak menstruasi dan saat menstruasi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa ada pengaruh dari efek menstruasi terhadap hasil lempar lembing. Uji pengaruh didapatkan dari t hitung 13.7 t tabel 1.699. Yang berarti bahwa Ha diterima dan Ho ditolak, menunjukan adanya dampak menstruasi pada hasil lempar lembing mahasiswi di Program Studi Pendidikan Jasmani Universitas Bengkulu.
Copyrights © 2023