Al-Bahtsu : Jurnal Penelitian Pendidikan Islam
Vol 7, No 2 (2022): DESEMBER

METODE RATTIL UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS BACAAN DALAM PEMBELAJARAN AL-QUR’AN

Nurlaili Nurlaili (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2023

Abstract

Kemampuan membaca Al-Qur’an merupakan materi terpenting dan sangat dasar dalam pendidikan Islam. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan metode rattil dalam meningkatkan kualitas bacaan dalam pembelajaran Al-Qur’an siswa madrasah ibtidaiyah negeri 2 Kota Bengkulu. Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Penelitian ini melibatkan kelas dua  yang berjumlah 28 siswa madrasah ibtidaiyah negeri 2 Kota Bengkulu. Teknik yang digunakan untuk pengumpulan data, yaitu observasi, dokumentasi, dan interview. Analisis analisis data menggunakan tehnik analisis deskriptif kualitatif, yaitu mendeskripsikan dan menginterpretasi data-data yang telah didapat dalam bentuk  siklus, hingga siklus ketiga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode rattil dapat meningkatkan kualitas bacaan dalam pembelajaran Al-quran siswa madrasah ibtidaiyah negeri 2 Kota Bengkulu

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

albahtsu

Publisher

Subject

Religion Humanities Computer Science & IT Library & Information Science

Description

Al-Bahtsu: Jurnal Penelitian Pendidikan Islam, yang diterbitkan oleh Pascasarjana IAIN Bengkulu. Al-Bahtsu adalah jurnal yang memuat tentang hasil Penelitian Pendidikan Islam dan segala hal yang melibatkan Pendidikan Pendidikan Islam secara integratif. Jurnal ini diterbitkan oleh Pascasarjana IAIN ...