JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Vol 29, No 2 (2023): APRIL-JUNI

PEMANFAATAN BUKU ILUSTRASI ANAK UNTUK PENDIDIKAN SIAGA BENCANA TSUNAMI

Putri Kholida (Institut Teknologi Sumatera)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2023

Abstract

Lampung terletak di daerah rawan bencana tsunami, sehingga pendidikan kebencanaan menjadi penting bagi seluruh lapisan masyarakat yang ada disana. Pendidikan kebencanaan berfokus pada tiga kunci utama, yaitu kesiapsiagaan, pencegahan, dan mitigasi. Materi pendidikan perlu disesuaikan dengan tingkatan usia, khususnya bagi anak-anak yang menjadi kelompok yang paling rentan terhadap bencana. Mitra PkM (MDMC Lampung) selama ini berfokus pada penanganan saat dan sesudah bencana, namun belum ke arah pendidikan kesiapsiagaan bencana khususnya bagi anak. Untuk mengatasi keterbatasan ini, DKV ITERA menawarkan solusi dalam bentuk perancangan dan pemanfaatan buku ilustrasi sebagai media pembelajaran bagi anak mengenai wayfinding bencana alam tsunami yang bisa digunakan MDMC dalam berbagai program sosialisasi ataupun pendidikan kebencanaan untuk anak. Ujicoba rancangan buku berjudul “Mengenali Tsunami” menghasilkan hasil positif, yang ditunjukkan dengan kenaikan rata-rata skor pre-test dan post-test dari responden siswa SD kelas 1 dan respon positif dari hasil interview dengan relawan MDMC. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpkm

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat (JPKM) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Medan (LPPM UNIMED) adalah peer-reviewed journal yang memuat artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang diadopsi dalam berbagai aktivitas pengabdian kepada ...