Journal of Business Management Education (JBME)
Vol 8, No 1 (2023)

Online Food Delivery: Pengaruh Faktor Adopsi Teknologi, Kepercayaan Digital dan Kepuasan Terhadap Penggunaan Kembali

Sieni Wijaya (Fakultas Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Bangsa)
Ryovaldi Tirta Kusuma (PT. Akseleran Keuangan Inklusif Indonesia)
Bayu Hardianto (Fakultas Manajemen, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Harapan Bangsa)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2023

Abstract

Studi ini bertujuan untuk mengukur pengaruh faktor-faktor seperti persepsi kemudahan, persepsi kemanfaatan, dan kepercayaan digital terhadap kepuasan pengguna layanan online food delivery (OFD), serta dampak kepuasan pengguna terhadap intensi penggunaan kembali layanan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dimana data survey dengan 308 pengguna layanan OFD yang dianalisis dengan menggunakan teknik analisis SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi kemudahan, persepsi kemanfaatan, dan kepercayaan digital berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna layanan OFD, dan kepuasan pengguna berpengaruh signifikan terhadap intensi penggunaan kembali layanan. Dampak teoretis dari temuan ini adalah memberikan kontribusi dalam pengembangan dan pengujian kembali teori-teori penerimaan teknologi dan kepuasan pelanggan, terutama dalam konteks layanan OFD. Sedangkan dampak managerial dari temuan ini adalah para penyedia layanan OFD dapat menggunakan temuan ini sebagai acuan dalam mengembangkan strategi bisnis dan meningkatkan kualitas layanan mereka.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JBME

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

Journal of Business Management Education (JBME) with the registered number e-issn 2715-3037 and p-issn 2715-3045 is an online journal of undergraduate student in Pendidikan Bisnis, Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pendidikan Indonesia. Publishing every three times a year in May, ...