EDUKATIF : JURNAL ILMU PENDIDIKAN
Vol 5, No 2 (2023): April

Validasi dan Praktikalitas Bahan Ajar Berbasis Google Sites

Desy Eka Muliani (Universitas Adzkia)
Nor Kasmira (Universitas Adzkia)
Yusmanila Yusmanila (Universitas Adzkia)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh proses pembelajaran yang belum menggunakan bahan ajar elektronik seperti google sites. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan bahan ajar fisika berbasis google sites untuk siswa kelas VII SMP, serta untuk mengetahui validitas dan kepraktisan. Jenis penelitian ini adalah model Research and Development 4-D. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar berbasis google sites sangat valid dengan skor validasi ahli desain 3,63, validasi ahli materi dengan skor 3,73 dengan kategori sangat valid dan validasi ahli bahasa dengan kategori sangat valid. Skor 3,6. untuk hasil kepraktisan dari 2 orang tenaga pendidik diperoleh nilai rata-rata keseluruhan 3,31 pada kategori praktis, sedangkan kepraktisan 12 siswa mendapatkan nilai rata-rata 3,3 pada kategori praktis. Sehingga dapat disimpulkan bahwa pengembangan bahan ajar berbasis google sites ini sangat valid dan praktis.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Fokus dan scope Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan baik yang dilakukan oleh guru, dosen maupun peneliti independent. Kajian tersebut meliputi, filsafat pendidikan, psikologi pndidikan, bimbingan dan konseling pendidikan, metodologi pendidikan, analisis ...