Jurnal Edueco
Vol. 5 No. 2 (2022): Desember

PENGARUH KEUNIKAN PESAN IKLAN DAN BRAND IMAGE TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN PASTA GIGI PEPSODENT DI DESA PATUMBAK KAMPUNG

SRI AFRILIANA ANA (UNIVERSITAS MUSLIM NUSANTARA AL-WASHLIYAH MEDAN)
wan Dian Safina (Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah)



Article Info

Publish Date
29 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh Keunikan Pesan Iklan Dan Brand Image Terhadap Pengambilan Keputusan Pembelian Konsumen Pasta Gigi Pepsodent Di Desa Patumbak Kampung. Metode yang digunakan adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini masyarakat Desa Patumbak Kampung berjumlah 300 orang, dengan pengambilan sampel menggunakan rumus slovin sebanyak 75 sampel. Nilai koefisien untuk variabel Keunikan Pesan Iklan (X1) sebesar 0,685 dimana nilai t-hitung 9,974 > t-tabel 1,993 dan signifikan sebesar 0,000 < 0,05 artinya H0 ditolak dan Ha diterima dapat dinyatakan bahwa variabel Keunikan Pesan Iklan (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian Konsumen pasta gigi pepsodent. Nilai koefisien untuk variabel Brand Image (X2) sebesar 0,286 dimana nilai t-hitung 4,165 > t-tabel 1,993 dan signifikan sebesar 0,000 < 0,05 yang artinya H0 ditolak dan Ha diterima, dinyatakan bahwa variabel Brand Image (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian Konsumen. Nilai F hitung sebesar 155,670 > F tabel 3,12 dengan nilai sig. 0,000 < 0,05, yang artinya hasil uji F membuktikan Keunikan Pesan Iklan (X1) dan Brand image (X2) secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (Y). Selanjutnya Nilai Adjusted R Square 0,807 yang berarti hubungan variabel Keunikan Pesan Iklan dan Brand Image terhadap keputusan pembelian sebesar 80,7%

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

Edueco

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Eueco menerbitkan artikel di bidang Pendidikan Ekonomi dan Ekonomi. Terbit 2 periode, yakni Juni dan Desember. ...